Esai: Melestarikan Budaya Bangsa
Partisipasi Generasi Era Milenial dalam Melestarikan Budaya Bangsa Dapat kita lihat bahwa pada masa sekarang teknologi dan internet semakin maju dan berkembang dengan pesat. Dengan perkembangan itu masyarakat zaman sekarang atau yang biasa disebut dengan kaum milenial dapat mengakses apapun tanpa adanya hambatan. Hal itu dapat menyebabkan dampak yang positif dan negatif. Dampak positif dapat dirasakan oleh para siswa dalam proses belajar mengajar seperti saat ini. Namun dampak negatifnya dapat berimbas pada budaya bangsa Indonesia. Akses yang tanpa batas dan tanpa jarak tersebut dapat dengan mudahnya membawa pola kehidupan budaya barat, timur, dan berbagai macam asal dan bentuknya. Sehingga apabila budaya tersebut masuk ke dalam negara, dapat mempengaruhi kebiasaan dan budaya rakyat Indonesia dalam kehidupan sehari-hari. Hal itu dapat menyebabkan hilangnya jati diri atau identitas dari bangsa Indonesia. Sebagai generasi muda sudah sepantasnya kita menolak budaya–budaya ...